Lapas Permisan Sambut Rombongan Mahasiswa UNPAD Bandung

    Lapas Permisan Sambut Rombongan Mahasiswa UNPAD Bandung
    Mahasiswa UNPAD Bandung kunjungi Lapas Permisan Nusakambangan, Selasa (20/06). Dok Humas Vermis 1908.

    NUSAKAMBANGAN – Rombongan Mahasiswa dari Universitas Padjajaran Bandung (UNPAD) berkunjung ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah pada Selasa (20/6).

    Rombongan Mahasiswa tersebut tiba di Lapas Permisan pada pukul 11.15 WIB. Kedatangan mereka disambut secara langsung oleh Kasi Binadik Lapas Permisan Andriyas Dwi Pujoyanto beserta jajaran staf Lapas Permisan.

    Sebelum memasuki area Lapas rombongan mahasiswa mendapatkan sedikit pengarahan di area Pos Wasrik Lapas Permisan. Rombongan kemudian diarahkan untuk masuk ke Area Portir secara bertahap untuk dilakukan pemeriksaan.

    Setelah melalui pemeriksaan para rombongan kemudian diarahkan untuk melihat berbagai macam kegiatan pembinaan kemandirian yang ada di Lapas Permisan.

    Para rombongan Mahasiswa tersebut nampak begitu antusias ketika melihat program pembinaan kemandirian seperti pembuatan batik, bengkel, kaligrafi, sablon, hingga bakery.

    Kegiatan kunjungan ini berakhir pada pukul 12.00 WIB. Sebelum beranjak dari Lapas Permisan, rombongan menyempatkan diri untuk melihat-lihat berabagi macam hasil karya para warga binaan yang berada di galeri Wijayakusuma Lapas Permisan.

    Dalam kesempatan ini Andriyas Dwi Pujoyanto menjelaskan bahwa program pembinaan kemandirian di Lapas Permisan merupakan salah satu yang terbaik yang terdapat di lingkungan Pulau Nusakambangan.

    “Sebagai Lapas Medium Security sudah menjadi tanggungjawab kami untuk memfasilitasi para warga binaan dengan berbagai macam program pembinaan kemandirian yang terbaik, ” ujarnya.

    permisan nusakambangan kemenkumham jateng kalapas permisan
    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Rombongan Mahasiswa UNPAD Kagum Kegiatan...

    Artikel Berikutnya

    Lapas Permisan Siap Bina 5 WBP Operan dari...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Lapas Cilacap Siap Sukseskan Pilkada 2024 Berjalan Aman dan Tertib

    Tags